Bahan-bahan resep sup ikan kuah :
- 1 ekor Ikan Gurami filet
- 3 ikat Kemangi
- 2 ruas jari Jahe
- 3 ruas jari Kunyit
- 2 batang Sereh
- 3 siung Bawang putih
- 4 butir Bawang merah
- 1 sdm Air jeruk nipis (untuk kuah
- secukupnya Air jeruk nipis (untuk melumuri ikan)
- secukupnya Garam
- secukupnya Penyedap rasa
- 500 cc/secukupnya Air
- 3 lembar Daun jeruk
- 2 batang Daun bawang
cara memasak resep sup ikan kuah :
- Lumuri ikan gurami filet dengan dengan air jeruk nipis untuk menghilangkan bau amis. Diamkan beberapa saat, kemudian cuci bersih dan tiriskan.
- Sambil mendidihkan air di panci, bersihkan jahe, kunyit, sereh, bawang merah, bawang putih, dan daun jeruk. Iris daun bawang dan siangi daun kemangi.
- Memarkan bumbu yang sudah dibersihkan, kemudian masukkan ke dalam air mendidih
- Setelah bumbu matang (mngeluarkan bau harum) masukan ikan gurami filet, tambahkan garam dan bumbu penyedap. Masak sampai ikan matang.
- Tambahkan irisan daun bawang, daun kemangi, dan air jeruk nipis. Didihkan beberapa saat saja sampai daun bawang dan kemangi layu. Matikan api dan sup ikan siap disajikan.
sumber : https://cookpad.com/id/resep/225407-sup-ikan-kuah-kuning
Posting Komentar